Cara Mendapatkan Cryptocurrency
Pada saya sudah menjelaskan secara singkat apa itu Cryptocurrency Exchange . Kali ini saya mau menjelaskan singkat juga bagaimana caranya mendapatkan cryptocurrency. Cryptocurrency yang ada di dunia mencapai 2500 koin dari berbagai negara dan latar belakang pembuatannya, namun semuanya memiliki cara perolehan yang mirip-mirip.
1. Mining
Mining atau penambangan adalah proses dimana transaksi diverifikasikan dan ditambahkan ke buku besar publik (public ledger), yang dikenal sebagai Blockchain. Dengan memakai Bitcoin sebagai contoh, Bitcoin baru akan dilepaskan untuk para Miner yang berkontribusi terhadap blok tersebut melalui hashing power dari peralatan komputer seperti CPU, GPU atau alat Miner, yang di arahkan koneksinya ke Blockchain melalui internet. Namun para miner akan mendapatkan hasil dalam bentuk Bitcoin di mana mereka bisa menjualnya untuk mata uang. Perlu diketahui bahwa hanya Cryptocurrency yang memiliki spesifikasi POW (Proof-of-Work) saja yang bisa di mining. Hal yang perlu di pertimbangkan adalah dana investasi awal untuk membeli hardware mining tersebut, dan operasional listrik untuk menjalankannya setiap hari.
2. Staking
Staking adalah proses di mana Cryptocurrency tersebut akan disimpan di dompet (wallet) untuk mendapatkan “bunga”. Pendapatan melalui staking sungguh bervariasi dari 1% sampai 100% per tahun tergantung spesifikasi Cryptocurrency tersebut. Perlu diketahui bahwa hanya Cryptocurrency yang memiliki spesifikasi POS (Proof-of-Stake) saja yang bisa di staking. Hal yang perlu di pertimbangkan adalah apakah harga Cryptocurrency tersebut akan mempertahankan nilai dalam jangka panjang untuk di staking, sehingga nilai awal investasi membeli Cryptocurrency tersebut tidak merugikan modal awal.
3. Trading
Proses untuk memulai trading atau investasi Cryptocurrency sangat sederhana. Untuk memulai trading atau investasi Cryptocurrency dengan Rupiah, Anda bisa mengunjung situs Bitbigbang.com dan mulai registrasi dengan akun gratis.
4. Proof of Scan
Ini adalah metode baru dan baru TouchCon yang memilikinya. Seperti yang sudah dijelaskan di artikel sebelumnya bahwa TOC menggabungkan Ad marketing dengan Smart QR Code untuk menambang kriptonya. Jadi kita bisa mendapatkan mata uang virtual dengan gratis, hanya bermodalkan aplikasi touchcon dan membeli produk atau merchants yang bekerja sama dengan touchcon.
No comments:
Post a Comment